Selasa, 06 Juni 2017

7 Inspirasi Desain untuk Dapur Anda



By: Najla Al-Faiq

Dapur menjadi salah satu ruangan favorit khususnya bagi para perempuan yang suka memasak. Ah, laki-laki juga yang suka memasak akan menjadikan dapur sebagai tempat favorit juga. Sebagaimana tempat favorit, pasti ada dong keinginan untuk mengubah interiornya menjadi keren seperti yang ada di film-film atau acara memasak? Selain agar terlihat indah, juga akan membuat kita betah saat memasak. Berikut 7 inspirasi desain untuk dapur Anda.

1. Membangun meja konter sebagai pemisah antara dapur dengan meja makan


Sumber: instagram

Membangun meja konter bisa menjadi salah satu alternatif dalam mendesain dapur agar kelihatan lebih cantik. Kesannya seperti sedang syuting acara memasak bukan? Selain itu meja konter akan memudahkan kita memasak karena bisa menyimpan banyak bahan makanan di atasnya.

2. Menyatukan dapur dengan meja makan


Sumber: instagram

Bagi jumlah anggota keluarganya yang sedikit, desain ini sepertinya cocok untuk diterapkan. Bunda tidak perlu berlarian ke sana-ke mari untuk menyajikan makanan. Karena meja makan berada di ruang yang sama dengan dapur. Lebih efisien dan efektif kan?

3. Memasak sembari melihat pemandangan


Sumber: instagram

Desain dapur seperti ini akan sangat cocok bagi rumah-rumah yang tinggal di dataran tinggi. Jangan hanya karena sibuk memasak lalu kita harus melewatkan keindahan alam di luar sana. Buatlah dapur yang menghadap langsung pada indahnya pemandangan. Selain mampu meningkatkan semangat, jenis dapur seperti ini akan membuat kita tidak lagi merasa stress saat memasak.

4.  Dapur mini untuk ruang kosong di kamar


Sumber: instagram

Mager? Takut ke dapur pas malem-malem? Desain ini sepertinya cocok. Manfaatkan ruang kosong kecil di kamar untuk membuat dapur mini. Setidaknya dapur mini ini sudah mencakup kompor, tempat cuci piring dan buffet untuk menyimpan alat dan bahan memasak.

5. Atap semi permanen di dapur


Sumber: instagram

Dapur tanpa jendela? Wah … pasti sumpek sekali rasanya. Apalagi meja makan berada satu ruangan dengan dapur. Beuh … kudu tahan sama bau bumbu-bumbu masakan yang menyengat banget. Nah daripada banyak mengeluh, coba deh desain yang satu ini. Tidak mengapa tidak ada jendela, atap yang semi permanen juga bisa digunakan. Jadi kalau pas panas atapnya dibuka, tapi saat hujan ditutup. Praktis bukan?

6. Dapur untuk penyuka warna gelap


Sumber: instagram

Dapur biasanya identik dengan warna cerah, seperti putih, krem, cokelat muda, pastel, yang mana warna-warna cerah itu dipercaya mampu meningkatkan nafsu makan. Tapi bagaimana bagi yang suka warna gelap dan ingin membuat dapur dengan warna gelap sebagai warna utamanya? Desain ini mungkin bisa membantu Anda. Warna hitam sebagai warna utamanya tidak akan membuat dapur terlihat mengerikan. Asalkan pintar memadukannya dengan warna lain seperti cokelat kayu, putih gading dan lampu berwarna vintage agar dapur terlihat makin menarik dan indah.

7. Perpaduan Klasik-Modern


Sumber: instagram

Ingin desain klasik tapi tidak kuno? Mungkin desain ini cocok untuk Anda. Meja dan kursi boleh saja dibuat dari bahan kayu dengan warna cokelat asli kayu. Tapi agar tidak kelihatan terlalu klasik, berikan penerangan berupa lampu bergaya modern. Memang benar terlihat klasik, tapi di satu sisi dapur kita juga akan terlihat sangat modern.

Bagaimana? Apakah 7 contoh desain di atas mampu memberikan inspirasi bagi Anda?

*) Najla Al-Faiq, Novelis muda & Tim DEM

0 komentar:

Posting Komentar